Senang bertemu kembali dengan kalian di ulasan saya yang selanjutnya. Tidak bosan saya menulis tentang seputar dunia kelistrikan. Untuk kali ini saya akan membahas tentang bagaimana membuat atau merakit sebuah rangkaian Star Delta yang paling aman. Mungkin kalian semua sudah tidak asing lagi bagi para Teknisi listrik tentang sebuah rangkaian Star Delta.
Tapi untuk para pemula didunia kelistrikan pasti belum seberapa faham dengan rangkaian tersebut. Untuk itu, yuk kita simak bersama-sama.
Pertama untuk melihat apakah motor tersebut harus disambungkan dengan sambungan star saja, ataukah delta saja, ataupun dengan star delta. Lebih mudahnya kita baca saja di nameplate dari motor tersebut. Misalnya kita lihat contoh dibawah ini.
Setelah kita meihat contoh namplate motor tersebut, kita bisa menarik kesimpulan bahwa pada No 1 motor hanya bisa dihubungkan dengan sambungan bintang saja. Jika kita hubungkan dengan sambungan delta, maka kemungkinan besar kumparan motor tidak akan bertahan lama. Untuk No 2 dan 3, malah di anjurkan untuk menghubungkan dengan sambungan star delta. Dikarenakan tegangan motor 660 ataupun 690 V jika kita sambungkan dengan tegangan 380 V, maka motor lisrik akan menarik arus menjadi kecil karena menyesuaikan dengan daya motor tersebut.
Dari situ kita bisa ,mengambil kesimpulan bahwa tujuan dari penerapan rangkaian star delta untuk kontrol dari motor 3 fasa adalah untuk mengurangi nilai arus start yang besarnya sekita 2-5 kali arus nominal motor listrik.
Selanjutnya kita mulai bagaimana membuat rangkaian star delta tersebut. Untuk lebih memahaminya, kita lihat dulu gambarnya atau rangkaiannya dibawah ini.
![]() |
Rangkaian kontrol Star delta |
![]() |
Rangkaian beban Star delta |
Sedangkan untuk sambungan beban yang ke motor 3 fasanya, kita bisa lihat pada rangkaian yang kedua. Maksud dari rangkaian ke dua adalah cara menyambungkan hubungan deltanya cukup kita sambungkan antar U1 kita hubungkan dengan W2 , V1 kita hubungkan dengan U2 dan W1 kita hubungkan dengan V2.
Demikian ulasan tentang bagaimana cara membuat rangkaian star delta yang aman. Semoga ulasan saya ini bermanfaat untuk kalian semua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar